Honeymoon di Jakarta: Harus ke Mana dan Ngapain Aja?

Merencanakan honeymoon di Jakarta tapi masih bingung mau ke mana? Ingat, Kota Jakarta adalah kota yang memastikan Anda tidak akan menemukan momen yang membosankan selama berbulan madu. 

Lantas, honeymoon di Jakarta ada apa saja? Yuk, simak lebih lanjut spot-spot romantis di ibu kota, dan temukan rekomendasi bulan madu terbaik di Kota Jakarta dalam artikel ini!

Mengapa Honeymoon di Jakarta?

Honeymoon di Jakarta

Perjalanan bulan madu bukan seperti liburan solo traveling atau bahkan bersama teman dan keluarga. Ini perjalanan yang berbeda.

Sebab, Anda tidak selalu membutuhkan keramaian, tapi suasana yang tenang dan asri yang dapat meningkatkan keintiman bulan madu.

Jakarta yang sibuk ternyata bisa menjadi tujuan yang sangat romantis untuk bulan madu tak terlupakan bagi banyak pasangan, lho! Baik untuk menikmati bulan madu sambil menikmati hiruk-pikuk kota maupun tempat yang tenang nan asri, Anda bisa menemukan banyak ide honeymoon yang romantis!

Selain menjadi tempat yang sangat ikonik, Jakarta juga menyimpan arsitektur, budaya, sejarah, kuliner, sekaligus tempat wisata buat ngedate yang unik, siap untuk merayakan bulan madu dengan aktivitas yang tiada duanya.

Maka dengan menjelajahi Jakarta, Anda akan menemukan kejutan indah dalam liburan yang romantis dan penuh petualangan. Pesona alam yang sangat memukau serta tempat-tempat yang menarik pun akan menyambut kedatangan Anda dan pasangan.

Jadi, honeymoon di Jakarta ke mana saja? Cek daftar tempat di Jakarta yang cocok untuk Anda kunjungi bersama pasangan di bawah ini!

Rekomendasi Tempat Honeymoon Terbaik di Jakarta

Honeymoon di Jakarta

Honeymoon di Jakarta enaknya ke mana? Tidak hanya memanjakan mata, rekomendasi tempat honeymoon di bawah ini sangat romantis untuk dikunjungi:

1. Pulau Putri – Spot Romantis di Kepulauan Seribu

Honeymoon di Jakarta

Jika anda akan menghabiskan waktu bersama pasangan di Kepulauan Seribu, Anda wajib datang ke Pulau Putri untuk menemukan sunrise atau sunset. Tidak hanya itu, Anda juga bisa mengunjungi surga bawah airnya Pulau Putri yaitu akuarium raksasa (Undersea Aquarium).

Pulau Putri adalah rekomendasi honeymoon di Jakarta yang cocok untuk Anda yang ingin melakukan berbagai aktivitas seru dan menyenangkan bersama pasangan. Anda bisa menikmati sensasi berjalan di bawah laut dengan glass bottom boat atau menikmati sensasi di atas air dengan Watersport. Destinasi lainnya yaitu memancing, keliling Kepulauan Seribu, dan berenang.

2. Pulau Sepa – Deburan Ombak Menenangkan di Laut yang Eksotis

Honeymoon di Jakarta

Suasana yang tenang, sejuknya pepohonan rindang, dan jauh dari keramaian adalah apa yang disajikan oleh Pulau Sepa.

Selain menikmati suasana Pulau Sepa, lakukan aktivitas yang seru dan menarik di Pulau Sepa, seperti:

  • Snorkeling
  • Olahraga Air (Banana boat, kano, jetski)
  • Marine walker
  • Restoran
  • Habitat burung pantai dan biawak

Jadi, sebagai lokasi wisata yang sangat terjaga kebersihannya, Anda bisa menikmati keindahan bawah laut Pulau Sepa yang sangat indah dan menakjubkan.

Termasuk bermain seru bersama pasangan dengan olahraga air sampai mengunjungi habitat asli burung pantai dan biawak.

3. Taman Suropati – Taman Budaya yang Asri di Tengah Kota

Honeymoon di Jakarta

Anda mencari rekomendasi honeymoon di Jakarta dengan suasana Kota Jakarta yang sibuk namun tetap bersih dan asri? Tempat yang sejuk dengan suasana hutan di tengah Kota Jakarta yang ramai adalah pilihan tepat.

Anda bisa memilih Taman Suropati yang menyimpan nilai arsitektur dan ekologis, serta sarat akan nilai sejarah. Itu sebabnya taman ini juga disebut sebagai taman budaya.

Lokasi ini sangat recomended untuk jalan-jalan berdua bersama pasangan, berolahraga, bersantai, maupun bersepeda berdua, sambil menikmati kebersamaan di antara pepohonan, air mancur, dan burung-burung merpati yang terbang bebas.

Bahkan di beberapa kesempatan, acara seni dan konser musik juga digelar di sini, yang akan menambah sentuhan romantis perjalanan bulan madu Anda.

4. Cafe Batavia – Makan Romantis dengan Nuansa Jaman Dulu

Honeymoon di Jakarta

Honeymoon di Jakarta ke mana lagi? Jalan-jalan bersama pasangan menyusuri setiap sudut kota tua akan memberikan kesan romantis yang tidak terlupakan.

Bersantai sejenak, Anda dan pasangan bisa mengunjungi bangunan bersejarah yang bergaya kolonial belanda, wisata legendaris Cafe Batavia. Nikmati sempurnanya keromantisan Anda bersama pasangan dengan sentuhan masa lalu yang autentik.

Setelah berjalan berdua menyusuri kota tua, Anda bisa mampir ke Cafe Batavia untuk menikmati hidangan lezat dengan nuansa interior klasik bergaya kolonial.

Kafe legendaris ini siap menyajikan berbagai macam hidangan yang sesuai dengan waktu makan. Jadi selama jam sarapan, Anda memiliki beberapa pilihan menu sarapan dari berbagai kota dan negara.

Menariknya, Anda tidak akan menemukan daftar menu sarapan yang sama ketika berkunjung lagi. Karena selain menu khas Indonesia Belanda, menu akan terus mengalami pembaruan.

Sempurnakan Bulan Madu Anda dengan Staycation Tak Terlupakan

Saat honeymoon, tentu harus ada perjalanan dan penginapan. Jadi, apa hotel yang cocok untuk honeymoon di Jakarta? Mengingat poin penting yang ada saat bulan madu, staycation akan membuat perjalanan bulan madu Anda terasa sempurna.

Jadi, buat kisah bulan madu yang berkesan selama di Jakarta dengan menginap di salah satu staycation yang sudah disiapkan Sonar Experience, yaitu:

1. Sonar Paraiso

Honeymoon di Jakarta

Hadir dengan sentuhan artistik yang cukup berani di setiap bagian ruang tamu. Kemudian kamar tidur yang nyaman dengan furniture yang elegan semakin romantis dengan seprai yang mewah dan nyaman.

2. Sonar Di Lusso

Honeymoon di Jakarta

Perpaduan warna cokelat dan hitam menciptakan ruangan yang nyaman, sejuk, dan menenangkan dengan desain yang berbeda di setiap lantainya. Staycation 3 lantai ini dilengkapi dengan taman indoor yang juga dilengkapi dengan area BBQ.

3. Sonar Ukiyo

Honeymoon di Jakarta

Berada di jantung kawasan Menteng, Sonar Ukiyo tidak hanya menghadirkan ruang tamu dan kamar tidur, tapi juga ruang untuk pertemuan. Desain menarik yang memadukan nuansa Batak dan Jepang dalam warna-warna earth yang elegan.Jadi, ketika honeymoon di Jakarta, pesan salah satu penginapan di atas untuk menyempurnakan pengalaman liburan romantis Anda bersama pasangan. Nikmati juga berbagai teknologi dan fitur canggih yang disediakan dan buatlah kenangan indah bersama orang tercinta Anda!

Collaboration Artist Campaign

Contact Us

@experiencesonar
+62 852-8266-7407
Sonar Group
Sonar Group